EDISI.CO, BATAM– Warga Kecamatan Lubuk Baja, Batam mendapatkan doorprize dalam agenda Roadshow PBB-P2 Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Batam yang dilaksanakan di halaman Parkir BCS Mall pada Jumat (1/7/2022).
Kecamatan Lubuk Baja menjadi daerah ketiga dalam rangkaian Roadshow PBB-P2 Bapenda Batam sampai akhir Agustus 2022 mendatang.
Baca juga: Bapenda Batam Siapkan Doorprize, Berikut Rencana Lokasi Roadshow PPB-P2 2022
Hadir dalam agenda tersebut, Kepala Bapenda Kota Batam, Raja Azmansyah ambil bagian dalam keceriaan pembagian doorprize. Azmansyah didapuk mengambil kupon pamungkas dengan hadiah satu unit televisi.
Warga yang beruntung adalah pemegang kupon 0873, ibu-ibu yang duduk di sisi pojok panggung tersebut langsung bergegas menuju panggung dan mengambil hadiah utama tersebut.
Baca juga: Bapenda Batam Siapkan Doorprize untuk Wajib Pajak di Tiap Kecamatan
Kepada edisi.co Azmansyah mengatakan agenda ini merupakan salah satu upaya Bapenda Batam untuk menghadirkan kemudahan bagi masyarakat yang akan membayar Pajak PBB-P2. Bapenda Batam akan hadir di seluruh kecamatan di Kota Batam, termasuk Kecamatan Belakangpadang, Bulang dan Galang yang ada di pesisir Batam.
Sementara untuk Roadshow PBB-P2 di Lubuk Baja sendiri, Bapenda Batam mendirikan stand layanan sejak Senin 27 Juni sampai Jumat 1 Juli 2022 hari ini. Bapenda berhasil mengumpulkan Pajak PBB-P2 dari masyarakat Lubuk Baja sebesar Rp91.000.000,00
Azmansyah berharap, capaian ini bisa ditingkatkan dengan perbaikan dari berbagai aspek, termasuk program dari Bapenda Batam sendiri.
Lebih jauh, Azmansyah mengatakan Roadshow Bapenda Batam akan berlanjut ke Kecamatan Batu Ampar pada Senin 4 Juli sampai Jumat 8 Juli 2022.
“Minggu depan lanjut Roadshow PBB-P2 di Batu Ampar,” tutur Azmansyah.