
EDISI.CO, BATAM– Perkumpulan Keluarga Nusa Tenggara Barat (PK NTB) KEPRI akan mengadakan Seni Budaya Sasak, Sumbawa, Bima dan Dompu disingkat dengan (SASAMBO) bertempat di Alun-Alun Engku Putri Batam Center.
Pagelaran seni SASAMBO ini dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Republik Indonesia Tahun 2022.
Baca juga: Puluhan Sanggar Seni Tampil di Hari Kedua KSM 2022
Ketua Harian PK NTB, Muslim, saat memimpin rapat persiapan Pergelaran Seni Budaya yang dihadiri oleh semua paguyuban Sasak Lombok, Sumbawa, Bima dan Dompu di Sekretariat PK NTB Komplek Orchid Batam Center Kota Batam tadi siang Sabtu (25/7/22), mengatakan kegiatan ini dilakukan untuk memperkenalkan tradisi seni dan budaya masing-masing Paguyuban dibawah naungan PK NTB.
“Semua paguyuban dibawah PK NTB menampilkan seni budayanya masing-masing,” kata Muslim.
Khusus untuk Presean, bermula dari acara Begawe Beleq yang diadakan di Piayu, Sei Beduk, beberapa waktu lalu, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Batam Ardiwinata, menyarankan Kepada PK NTB KEPRI untuk diadakan pada HUT ke-77 RI ini.
Baca juga: Begawe Beleq, Hajatan Perdana Silaturahmi Warga Lombok di Batam
Muslim juga menambahkan, jika nanti ada kelebihan dana akan secara langsung diberikan kepada sanggar sebagai dana pembinaan.
Ketua Sanggar seni Budaya Sasak Lombok NTB Kota Batam Sekaligus Ketua Panitia Pergelaran Seni Budaya SASAMBO, Sahabul Ma’had, menyampaikan dalam rapat dikatakan kegiatan ini akan dibuat lebih besar lagi termasuk sagu hati para pemain.
“Tahun lalu 2021 kita pernah buat dengan sukses. Harapannya kalau bisa semua menggunakan pakaian adat masing-masing dari semua paguyuban,” kata kata Sahabul.
Usulan demi usulan juga diharapkan kegitan ini dibuka dan dihadiri Walikota Batam Batam, Kepala Dinas Pariwisata Kota Batam dan Anggota DPRD Kepri.
Untuk hari pelaksanaan sendiri, akan dilaksanakan pada Sabtu dan Minggu tanggal 20 sd 21 Agustus 2022 tempat di Alun-alun Engku Putri Batam Center.