
Ilustrasi jet tempur Rusia. Dok; Ist.
EDISI.CO, INTERNASIONAL- Satu pesawat militer Rusia jatuh ke permukiman penduduk di Siberia selatan. Kecelakaan pesawat ini dikonfirmasi pemerintah setempat.
Gubernur regional di Siberia, Igor Kobzev menyampaikan di Telegram, pesawat tempur Sukhoi Su-30 itu jatuh menimpa rumah dua lantai di kota Irkuts. Kobzev mengatakan dua pilot tewas dan tidak ada korban dari warga di permukiman tersebut, dikutip dari BBC, Selasa (25/10).
Baca juga: Teleskop NASA Tangkap Penampakan Simpul Galaksi Berumur 11,5 Miliar Tahun
Dia menambahkan, kecelakaan terjadi saat berlangsung uji terbang.
Video di media sosial menunjukkan pesawat menukik hampir vertikal sebelum jatuh dan terbakar, lalu asap hitam membubung ke udara. Video lain menampilkan petugas pemadam kebakaran berusaha memadamkan api.
Baca juga: Dari Aljazeera sampai Reuters, Media Asing Soroti Sidang Ferdy Sambo
Komite Penyelidikan Rusia mengatakan pihaknya membuka penyelidikan pidana terkait pelanggaraan aturan keselamatan udara. Ini merupakan kecelakaan pesawat kedua dalam enam hari.
Senin lalu, pesawat militer Sukhoi Su-34 jatuh menimpa apartemen di kota Yesk, dekat Ukraina. Kecelakaan ini menewaskan 15 orang.