EDISI.CO, BATAM– Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI) Kota Batam menggelar Musyarawah Kota (Muskot) di Golden Prawn, Rabu (22/3/2023). Musyawarah tersebut menghasilkan keputusan Djasmani Bin Senik menjadi Ketua Umum PODSI Batam periode 2023-2027.
Sebelumnya, Djasmani menjabat Ketum PODSI Batam periode 2018-2022.
“Ke depan kita berharap bisa meraih prestasi yang lebih baik, dan para atlet bisa meningkatkan kedisiplinan dalam latihan sehingga kita dapat memperoleh hasil yang maksimal,” ujar Djasmani dalam Muskot bermotto ‘Dengan Musyawarah Kota PODSI Kota Batam Tahun 2023, Kita Ciptakan Pembinaan Atlit Dayung Menuju Prestasi Yang Gemilang’ itu.
Baca juga: BP Batam Akan Kembali Hadirkan Layanan BLINK di Tengah Masyarakat
Ia menambahkan, pihaknya telah mendapatkan lampu hijau dari Dispora Kota Batam untuk pengadaan perahu jenis kano.
“Kadispora tadi sudah menyampaikan kepada kami untuk mengajukan proposal. Jadi nanti para atlet tidak hanya terfokus pada perahu naga saja,” lanjutnya.
Senada, Sekretaris PODSI Kota Batam terpilih, M. Isa berharap melalui kegiatan Muskot ini dapat menghasilkan pengurus dan atlet yang berprestasi.
“Saya berharap melalui kepengurusan baru ini kita dapat meraih prestasi dari cabang olahraga dayung,” tuturnya.
Isa juga menuturkan, pihaknya akan mempersiapkan diri dalam menghadapi Pra-Pekan Olahraga Nasional (PON) 2023 mendatang bersama atlet dibawah binaan pengurus provinsi PODSI Kepri.
Turut hadir dalam kegiatan ini, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Batam, Zulkarnain; Wakil Ketua PODSI Provinsi Kepri, Nawan Joko Prihasto dan Pengurus KONI Batam, Zakaria.
Penulis: Irvan F.