EDISI.CO, BATAM– Wali Kota terpilih pada Pilkada Batam 2024, Amsakar Achmad, menyampaikan tiga pesan dalam penyelenggaraan Rapat Pleno Pengurus Lembaga Adat Melayu (LAM) Kepulauan Riau (Kepri) Kota Batam di Gedung Nong Isa, Batam Kota, Batam pada Minggu (8/12/2024).
Rapat Pleno Pengurus LAM Kepri Kota Batam ini, berisi agenda Pemilihan Ketua Umum LAM Kepri Kota Batam untuk Pergantian Antar Waktu (PAW) atas Ketua Umum LAM Kepri Kota Batam, Dato’ Seri Setia Amanah Drs. H. Nyat Kadir yang berhalangan tetap (meninggal dunia).
Pesan pertama Amsakar yang juga Anggota Dewan Kehormatan LAM Kepri Kota Batam, adalah memastikan agar penyelenggara menjalankan agenda sesuai dengan Anggaran Dasar (AD) dan Anggaran Rumah Tangga (ART) yang menjadi pijakan organisasi.
Pada prosesnya, ia bersyukur panitia sudah bergerak sesuai koridor yang tertuang dalam AD dan ART LAM Kepri Kota Batam. Pasal 21 Ayat (5) a Anggaran Dasar (AD) tentang Dewan Pengurus : Jabatan Dewan Pengurus LAM berakhir apabila meninggal dunia. Dan Pasal 14 Tentang Penggantian
Antar Waktu Ayat (1) a Anggran Rumah Tangga (ART) menerangkan Penggantian Antar Waktu Pengurus LAM terjadi karena meningal dunia.
Kemudian Pasal 15 Ayat (1) Anggran Rumah Tangga (ART) menerangkan pengisian lowongan antar waktu Dewan Pengurus LAM di setiap tingkatannya ditetapkan oleh Dewan Pengurus dalam suatu Rapat Pleno Dewan Pengurus LAM.
Arahan selanjutnya, ia meminta kepada pengurus untuk bermusyawarah dengan partisipasi bermakna. Membahas segala hal yang dirasa penting sesuai dengan agenda utama rapat. Sehingga menghasilkan keputusan yang bulat dan diterima oleh seluruh peserta rapat. Hal ini penting, lanjut Amsakar, agar tidak timbul persoalan di belakang hari.
“Alhamdulilah tadi semua sepakat atas usul yang muncul. Sehingga ini keputusannya bulat.”
Pesan ketiga Amsakar, memohon pada seluruh peserta agar bersinergi dengan semua pihak untuk membangun kemajuan Kota Batam, khususnya pada aspek budaya. Melahirkan diskusi dan narasi produktif yang akan melahirkan ide untuk Batam lebih baik lagi ke depan.
Baca juga: Rapat Pleno Pengurus, LAM Kota Batam Tetapkan Ketua Umum Baru
Untuk diketahui, dalam Rapat Pleno Pengurus ini, YM H. Raja Muhamad Amin, terpilih sebagai Ketua Umum LAM Kepri Kota Batam. Ia menggantikan Ketua Umum LAM Kepri Kota Batam, Dato’ Seri Setia Amanah Drs. H. Nyat Kadir yang berhalangan tetap.
YM H. Raja Muhammad Amin adalah Sekertaris Umum LAM Kepri Kota Batam untuk periode 2023-2028. Ia terpilih secara aklamasi dalam musyawarah ini.
Amsakar melanjutkan, terpilihnya Raja Muhamad Amin, adalah bentuk penghormatan pada mendiang Dato’ Sri Setia Amanah Drs. H. Nyat Kadir.
“Ini adalah amanah dari beliau (Dato’ Sri Setia Amanah Drs. H. Nyat Kadir).”
YM H. Raja Muhamad Amin, mengatakan keputusan meneruskan pengabdian pada LAM Kepri Kota Batam adalah keputusan yang lahir dari kesepakatan bersama. Keputusan itu juga mempertimbangkan arahan dan pesan dari Dewan Kehormatan LAM Kepri Kota Batam yang hadir.
“Almarhum (Ketua Umum LAM Kepri Kota Batam, Dato’ Sri Setia Amanah Drs. H. Nyat Kadir) telah berpesan seperti disampaikan Anggota Dewan Kehormatan tadi. Semoga tanggung jawab ini dapat kami jalankan dengan maksimal,” kata Amin.
Selanjutnya, Amin mengatakan pihaknya akan menjalan proses lanjutan setelah Rapat Pleno ini, dengan menggelar Rapat Kerja untuk menyempurnakan pengurus yang ada. Kemudian melakukan pengukuhan pengurus baru yang telah terbentuk sekaligus penabalan Walikota terpilih.
Pihaknya juga akan mengevaluasi 13 Biro yang ada di LAM Kepri Kota Batam. Mendorong optimalisasi program-program yang sebelumnya sudah disusun.
Lebih jauh, LAM Kepri Kota Batam juga akan membangun sinergi dengan organisasi daerah yang ada di Kota Batam. Memayungi organisasi agar segaris untuk mendukung kemajuan Kota Batam dalam berbagai bidang menuju Batam sebagai Bandar Dunia yang Madani di Bumi Melayu yang kita cintai ini.