
Kim Jong-un ajak anaknya pantau peluncuran rudal balistik. Dok; Ist.
EDISI.CO, INTERNASIONAL- Pemimpin Korea Utara (Korut), Kim Jong-un menyampaikan tujuan utama negaranya adalah memiliki senjata nuklir terkuat di dunia. Hal ini disampaikan Kim ketika mempromosikan puluhan pejabat militer yang terlibat dalam peluncuran rudal balistik terbesar Korut baru-baru ini, seperti dilaporkan media pemerintah Korut pada Minggu.
Pernyataan ini disampaikan setelah Kim menginspeksi uji coba rudal balistik antar benua (ICBM) Hwasong-17 baru pada 18 November lalu dan berjanji melawan ancaman nuklir Amerika Serikat (AS) dengan senjata nuklir.
Baca juga: Militer AS Pakai Akun Bodong di Media Sosial, Ini Alasannya
Kim menyampaikan, membangun kekuatan nuklir adalah untuk melindungi martabat dan kedaultan Korut dan rakyatnya.
“Tujuan utamanya adalah memiliki pasukan strategis terkuat di dunia, kekuatan absolut yang tidak pernah terjadi sebelumnya dalam abad ini,” jelas Kim, dikutip dari India Today, Senin (28/11).
Baca juga: Direktur FBI Ungkap Penyebab Meningkatnya Kejahatan Remaja di AS
Dia juga menyebut Hwasong-17 merupakan “senjata strategis terkuat di dunia” dan mengatakan senjata ini menunjukkan kemampuan Korut untuk membangun pasukan terkuat di dunia.
Kim juga mengatakan, para ilmuwan Korut telah membuat “lompatan jebat dalam pengembangan teknologi pemasangan hulu ledak nuklir pada rudal balistik”.
Dalam kesempatan itu, Kim juga berfoto bersama para ilmuwan, teknisi, pejabat militer dan lainnya yang terlibat dalam uji coba, dan mengatakan dia berharap mereka terus memperluas dan memperkuat penangkal nuklir dengan kecepatan luar biasa.
Mereka yang terlibat dalam pengembangan senjata ini juga berjanji untuk membela “otoritas absolut” partai penguasa dan Kim Jong-un dan berjanji “rudal-rudal kami akan terbang dengan penuh semangat menuju arah yang ditentukan” Kim.
Mereka juga mengatakan Kim telah mengajarkan mereka satu demi satu dengan teliti selama pengembangan Hwasong-17.