EDISI.CO – Kemenangan Timnas Indonesia terhadap Kuwait Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 kembali diuji melawan tim Yordania. Mampukah pasukan Garuda kembali mendapat poin?
Saat ini pelatih timnas Yordania, Adnan Hamad, mulai melihat Indonesia dengan cara yang berbeda pada peta persaingan Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023.
Hal itu diungkapkan Adnan Hamad setelah mengetahui timnas Indonesia sukses menjungkalkan tim tuan rumah Kuwait dengan skor 1-2.
Raihan tiga poin atas Kuwait membawa skuad Garuda berhak menempati peringkat kedua klasemen sementara Grup A dan menempel Yordania yang memimpin klasemen.
Sang pelatih mengatakan bahwa timnas Indonesia kini memiliki peluang yang sama untuk meraih tiket ke putaran final Piala Asia 2023.
baca juga: Timnas Kalahkan Kuwait, 3 Calon Pemain Naturalisasi Ikut Senang
“Tidak ada keraguan bahwa kemenangan mereka (Indonesia) melawan tuan rumah mengubah persaingan grup,” kata Adnan Hamad.
“Dan karena itu Indonesia memiliki peluang yang sama untuk lolos ke putaran final Piala Asia 2023,” ia menambahkan, dikutip dari laman resmi Federasi Sepak Bola Yordania.
Adapun Yordania siap menghadapi perlawanan dari timnas Indonesia di Stadion Internasional Jaber Al Ahmad, Kuwait City, pada Minggu (12/6/2022) dini hari WIB.
Pelatih tim berjuluk Al-Nashma itu cukup percaya diri dengan komposisi skuad yang dimilikinya bakal mampu meraih kemenangan.
Mereka ingin mengalahkan pasukan Garuda agar bisa lebih cepat memastikan diri meraih tiket ke putaran final Piala Asia 2023.
“Ini (Yordania) adalah tim yang terorganisir dan memiliki pemain profesional di dalamnya, termasuk yang bermain di Liga Belgia,” ujar Adnan Hamad.
“Kami sedang mempersiapkan diri dengan baik untuk kualifikasi ini, dan kami harus memberikan level yang dibutuhkan untuk meraih kemenangan dan maju ke Piala Asia 2023,” katanya.
Prediksi Susunan Pemain:
Timnas Indonesia (5-2-3): Nadeo Argawinata; Rachmat Irianto, Rizky Ridho, Elkan Baggott, Fachruddin Aryanto, Pratama Arhan; Marc Klok, Ricky Kambuaya; Saddil Ramdani, Stefano Lilipaly, Witan Sulaeman;
Pelatih: Shin Tae-yong
Yordania (4-4-2): Yazid Abu Laila; Yazan Al-Arab, Abdullah Nassib, Muhammad Abu Hasheesh, Ihsan Haddad; Bahaa Abdul-Rahman, Ahmed Samir, Al-Taamari, Sharara; Ali Olwan, Hamza Al-Daradreh
Pelatih: Adnan Hamad
Pertemuan Terakhir Kedua Tim:
12/2/2004 – Yordania 2-1 Indonesia
27/8/2011 – Yordania 1-0 Indonesia
31/1/2013 – Yordania 5-0 Indonesia
11/6/2019 – Yordania 4-1 Indonesia