EDISI.CO, BATAM- Pesta olahraga antar kampung di Kampung Tebing Tinggi, Kelurahan Rempang Cate, Kecamatan Galang, Batam mulai bergulir pada Kamis (23/6/2022) hari ini.
Panitia penyelenggara membuka beberapa cabang olahraga, diantaranya sepakbola mini, bola voli, domino dan lomba speedboat.
Lomba speedboat akan dipertandingkan di hari terakhir dalam rangkaian pesta olahraga selama dua minggu ini. Hari pembukaan ini, panitia menyelenggarakan empat perttandingan.
Baca juga: Gairah Ekonomi dalam Gelaran Sepakbola Tarkam di Pulau Pesisir Batam
Dua pertandingan sepakbola dan dua pertandingan voli. Sementara pertandingan domino akan mulai bergulir pada hari ke-7 gelaran pesta olahraga di pesisir ini.
Di pertandingan Voli, Kampung Air Raja menang melawan Monggak, sementara pertandingan lainnya kedua tim tidak hadir dan dinyatakan gugur oleh panitia.
Pertandingan sepakbola yang mempertemukan Monggak dan Air Raja, menghasilkan skor 5-1 untuk kemenangan Monggak.
Pertandingan kedua yang mempertemukan tim dari Setokok melawan Air Raja B, Setokok menang tipis dengan skor 3-2. Pertandingan sepakbola mini ini menjadi tontonan utama masyarakat yang hadir memenuhi luar garis lapangan.
Sorak sorai penonton di hari pembukaan ini menjadi sesuatu yang menarik, seperti ramainya penonton pertandingan yang sudah memasuki masa-masa akhir turnamen.