EDISI.CO, BATAM– Cara cek lokasi penjual Minyak Goreng se-Indonesia, disiapkan pemerintah untuk mendorong masyarakat agar dapat menjangkau Minyak Goreng dengan harga murah, di toko resmi yang telah terdaftar dalam program Simirah 2.0.
Baca juga: Tidak Sebar Hewan Hidup, LAZ Batam Sebar Daging Kurban Sampai ke Pulau Pesisir Batam
Baca juga: Minyak Goreng Curah Subsidi Masih Langka di Natuna, Warga Antre Panjang
Sesuai dengan yang tertera di laman indonesiabaik.id edisi Kamis, 7 Juni 2022, masyarakat bisa melihat toko mana saja yang menjual Minyak Goreng Curah Kita (MGCR) dengan mengakses laman minyak-goreng.id
Berikut beberapa langkahnya:
Buka laman minyak-goreng.id-Pilih provinsi dan kabupaten atau kota-Klik “Cari Penjual”
Kemudian tunggu sampai menampilkan toko-toko yang menjual MGCR. Setelah itu akan terlihat nama toko lengkap dengan alamatnya.
Untuk melakukan pencarian yang lebih spesifik, ketik nama desa di kolom “search” yang tersedia di atas daftar nama toko dan alamat penjual MGCR.