MANCHESTER, EDISI – Manchester United (MU) ternyata menolak mentah-mentah rayuan Barcelona untuk memboyong Harry Maguire sebagai bagian kesepakatan perpindahan Frenkie de Jong ke Old Trafford.
MU dikabarkan tinggal selangkah lagi mengamankan transfer Frenkie de Jong. Pemain Belanda itu jadi target utama Erik ten Hag sejak didapuk sebagai manajer Setan Merah.
Barcelona awalnya mau menggaet Harry Maguire ke Camp Nou, dengan memintanya sebagai bagian dari kesepakatan melepas De Jong. Namun, Ten Hag menolak ide tersebut.
Manajer MU berkebangsaan Belanda itu dikabarkan ingin berkerja sama dengan Harry Maguire. Artinya, ia menjadi bagian rencana Ten Hag di Setan Merah.
MU berharap gelandang Barcelona itu sudah bisa gabung saat MU menjalani tur pramusim. Setan Merah akan menjalani tur pramusim ke Thailand dan Australia pada akhir pekan depan.
baca juga: DAFTAR LENGKAP Bursa Transfer Liga Inggris 2022 / 2023
Setan Merah juga berharap ada kabar positif terkait Christian Eriksen. Pemain Denmark itu kabarnya masih galau memilih antara menerima pinangan MU atau Brentford.
Sementara itu, Maguire dikabarkan ingin bertahan di MU. Ia masih bahagia melanjutkan kariernya di Old Trafford.
Kapten MU tersebut masih punya banyak pekerjaan rumah untuk membuktikan diri setelah mengalami masa-masa sulit pada musim lalu.
Frenkie de Jong Pindah ke MU
Akhirnya, Frenkie de Jong akan pindah langsung ke MU dalam kesepakatan tunai. MU dikabarkan harus merogoh 69 juta pounds (Rp1,25 triliun) untuk mengamankan tanda tangan mantan pemain Ajax Amsterdam itu.
Negosiasi MU dan Barcelona terkait transfer De Jong awalnya berjalan alot. Namun, pembicaran kedua kubu berkembang pesat pada akhir pekan.
Kabarnya, kesepakatan antara Barcelona dan MU hampir tercapai. Kabar itu menjadi angin segar bagi Ten Hag yang akan memulai sesi pramusim Senin (27/6/2022).
Ten Hag dan Frenkie de Jong pernah bekerja sama di Ajax Amsterdam. Ten Hag jelas tahu potensi besar mantan anak asuhnya tersebut.(*)
Sumber: The Sun/Mirror