EDISI.CO, OLAHRAGA- Chelsea berhasil memenangi laga perdana Liga Inggris 2022-2023 saat berjumpa dengan Everton pada Sabtu, 6 Agustus 2022. Bertanding di Goodison Park, markas Everton, The Blues berhasil memetik kemenangan dengan skor tipis 1-0.
Tendangan penalti Jorginho pada penghujung babak pertama di menit 45+ 9’ menjadi penentu kemenangan tim asuhan Thomas Tuchel tersebut. Kemenangan inipun menjadi tiga poin pertama bagi Chelsea pada awal musim.
Tuchel mengatakan kemenangan ini penting bagi anak asuhnya untuk membangun kepercayaan diri.
“Kemenangan adalah kemenangan dan tentu saja sangat penting untuk membangun kepercayaan diri,” kata Tuchel seperti dikutip dari situs resmi chelseafc.com (7/ 8).
Ia juga menambahkan, permainan anak asuhnya perlu perbaikan.
“Kita harus terbuka untuk perbaikan, terbuka untuk kritik, karena ada banyak hal yang harus diperbaiki,” lanjutnya.
Baca juga: Rektor UGM Bicara Soal Kopi Saat Kunjungi Tim KKN-PPM UGM di Samosir
Jalan Pertandingan
Everton mendapatkan peluang pertama pada menit ke-23 lewat sundulan pemain baru mereka, James Tarkowski, namun penyelamatan gemilang Edouard Mendy menyelamatkan gawang Chelsea dari kebobolan.
Pada babak kedua, Doucore hampir membayar kesalahannya di babak pertama pada menit ke-52 lewat tendangan keras, tapi Mendy kembali menepis bola.
Di menit ke- 82 The Blues hampir mencetak gol kedua lewat kerja sama dua pemain barunya.
Marc Cucurella memberi umpan silang ke Raheem Sterling yang berdiri di kotak penalti, tapi tendangannya berhasil diblok dengan sigap oleh Vitaly Mykolenko dan membuat bola tipis melebar di samping kiri gawang Jordan Pickford.
Jual beli serangan terus digencarkan kedua tim, Everton mencoba untuk terus menyamakan kedudukan, namun skor 0-1 tetap bertahan hingga akhir laga.
Selain Chelsea, Tottenham Hotspur, Bournemouth, Arsenal, Newcastle United, dan Leeds United, juga meraih kemenangan. Hanya saja, Chelsea harus puas menempati peringkat keenam klasemen Liga Inggris karena kalah selisih atau agresivitas gol dari lima tim di atas.
Menjadi kememangan ke-20 Chelsea di pekan pertama musim, menambah catatan baik Chelsea yang kini sejajar dengan Manchester United. Tidak ada tim lain yang memiliki catatan lebih baik dari keduanya.
Foto: chelseafc.com
Penulis: Irvan
Editor: Bobi