
TKP kecelakaan bos Indomaret di Tangsel. Dok; Ist.
EDISI.CO, NASIONAL- Bos perusahaan retail Indomaret tepatnya Direktur IT Howard Timotius Palar (60), meninggal dunia setelah ditabrak truk di Jalan BSD Grand Boulevard, dekat lapangan aero modeling BSD City, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Banten, Kamis (6/10) pagi.
Insiden nahas itu bermula saat korban sedang bersepeda bersama istrinya. Namun siapa sangka momen tersebut menjadi terakhir kalinya petinggi Indomaret itu menghabiskan waktu bersama sang istri tercinta dan meninggalkan dunia.
Baca juga: Polri Tetapkan 6 Tersangka Tragedi Kanjuruhan
Kanit Laka Lantas Polres Tangsel Iptu Nanda Setya mengatakan, insiden terjadi saat Howard sedang bersepeda bersama istrinya di Jalan BSD Grand Boulevard.
“Mereka berdua lagi olahraga bersepeda. Menurut keterangan dari si istri, kebetulan mereka lagi sepedahan berdua,” kata Nanda, dilansir dari laman CNN.
Musibah datang ketika barang milik H terjatuh. Dia dan istrinya mencoba menepi ke pinggir jalan. Namun, setelah sang istri menepi, H langsung berputar balik untuk mencari barang yang terjatuh.
Si Bapak ini akhirnya mutar balik lagi, nuntun sepedanya, jalan ke belakang lagi,” lanjut Nanda.
Baca juga: Tragedi Kanjuruhan dalam Kacamata Ahli K3
“Mungkin (H) sambil melihat (nunduk) ke jalan mencari barangnya, enggak melihat arus lalu lintas yang datang,” sambung dia.
Nanda juga menduga, sopir truk berinisial AN tidak menyadari keberadaan Howard saat melintas di jalan tersebut, sehingga truk menabrak korban.
Akibatnya, kedua kendaraan rusak dan Howard mengalami cedera kepala dan pangkal paha. Direktur retail tersebut sempat dilarikan ke Rumah Sakit Carolus Pagedangan. Namun nyawanya tak tertolong.
“Yang meninggal satu orang, suaminya. Ibunya (istrinya) enggak kenapa-kenapa,” jelas Nanda.
Perusahaan ritel Indomaret pun menyampaikan dukacita atas meninggalnya Howard, Direktur Teknologi dan Informasi mereka.
“Telah berpulang Howard Timotius Palar (60 tahun) sebagai Information and Technology Director di Indomaret pada hari Kamis, tanggal 6 Oktober 2022,” ujar Marketing Communication Executive Director Indomaret Feki Oktavianus dalam keterangannya, Kamis (6/10).