EDISI.CO, HIBURAN- Netflix kembali menunjukkan keseriusan dalam melebarkan sayap bisnisnya. Platform streaming ini mengumumkan telah mengakuisisi developer atau pengembang game berbasis Seattle bernama Spry Fox.
Melansir Gizmodo, Kamis (3/11), Spry Fox menjadi pengembang game keenam yang bergabung dengan studio game in-house Netflix.
Baca juga: Lawan Disinformasi Kesehatan, YouTube akan Verifikasi Kanal Dokter Terpercaya
Spry Fox dikenal menghasilkan game yang santai dan secara visual dipenuhi warna pastel. Judul game paling populer antara lain game puzzle strategi Triple Town, permainan kata Alphabear, dan life-sim Cozy Grove.
“Kami menantikan untuk membuat game dengan studio yang memiliki nilai berfokus pada kesenangan karyawan dan pemain, yang mana selaras dengan nilai perusahaan kami,” tulis VP studio game Netflix Amir Rahimi.
Baca juga: Pekerjaan Berat Twitter Perangi Ujaran Kebencian Usai Dibeli Elon Musk
Diketahui, Netflix pertama kali menyatakan niatnya memasuki bisnis game pada Juli 2021. Hanya beberapa bulan kemudian, Netflix membeli studio game perdananya, Night School. Setelah akuisisi tersebut, platform ini mulai merilis game ponsel yang bisa dimainkan di aplikasi Netflix.
Perusahaan masih secara signifikan memperluas penyediaan rangkaian game ponsel. Sejauh ini sudah ada 35 judul game yang dapat dipilih, dengan berbagai tipe permainan, mulai dari balapan hingga petualangan. Ada pula game yang dirancang khusus berdasarkan acara populer Netflix.
Misalnya serial Stranger Things atau acara kompetisi Nailed It. Lebih lanjut, menurut laporan pendapatan kuartal terbarunya, Netflix memiliki 55 game tambahan yang sedang dalam pengembangan.
Saat ini, pengguna Netflix bisa memainkan game yang tersedia tanpa intervensi iklan, serta belum terlihat rencana pengenaan biaya dalam waktu dekat. Tampaknya, Netflix berupaya meningkatkan penonton streaming melalui strategi layanan game, begitu pun sebaliknya.
Dalam surat pemegang saham awal bulan ini, perusahaan menyatakan, pemutaran perdana serial anime Cyberpunk: Edgerunners Netflix memberikan dorongan positif pada videogame Cyberpunk 2077.