
Ilustrasi cabai. Dok; Ist.
EDISI.CO, NASIONAL- Di awal tahun 2023 ini sejumlah harga kebutuhan pokok dalam negeri mengalami kenaikan terhadap beberapa komoditas. Dilansir dari laman Sistem Pemantauan Pasar dan Kebutuhan Pokok Kementerian Perdagangan, Kamis (12/1), salah satu komoditas yang mengalami kenaikan adalah komoditas cabai merah besar.
Harga cabai merah besar hampir menyentuh angka Rp 40.000 per kilogram yakni Rp 39.800 per kilogram. Sementara, untuk cabai merah keriting mengalami penurunan Rp 40.100 per kilogram dari sebelumnya Rp 40.400 per kilogram.
Baca juga: 53 Juta Wajib Pajak Sudah Validasi NIK Jadi NPWP per 8 Januari 2023
Begitupun dengan harga cabai rawit merah juga mengalami penurunan menjadi Rp 64.200 per kilogram dari sebelumnya Rp 65.200 per kilogram. Namun, tetap saja harga tersebut masih terbilang mahal.
Komoditas lain yang mengalami kenaikan yaitu bawang merah Rp 39.700 per kilogram dari sebelumnya Rp 39.200 per kilogram. Bawang putih harganya juga naik tipis yakni Rp 27.600 per kilogram dari sebelumnya Rp 27.500 per kilogram.
Baca juga: Puluhan Ribu Buruh Bakal Gelar Aksi Tolak Perppu Cipta Kerja
Untuk komoditas lainnya cenderung mengalami penurunan, seperti Minyak Goreng Kemasan Premium, kedelai impor, daging ayam ras, telur ayam ras, cabai merah keriting. Adapun komoditas pangan yang stabil ada beras premium, beras medium, gula pasir, minyak goreng curah, minyak goreng ‘MinyakKita’, daging sapi paha belakang,
Berikut rincian harga kebutuhan pokok hasil Sistem Pemantauan Pasar dan Kebutuhan Pokok Kementerian Perdagangan:
– Beras Premium Rp 13.200 per kg
– Beras Medium Rp 11.300 per kg
– Gula Pasir Rp 14.400 per kg
– Minyak Goreng Curah Rp 14.200 per liter
– Minyak Goreng Kemasan Sederhana Rp 16.500 per liter
– Minyak Goreng Kemasan Premium Rp 20.900 per liter
– Minyak Goreng, MINYAKITA Rp 14.100 per liter
– Kedelai Impor Rp 15.100 per kg
– Tepung Terigu Rp 13.100 per kg
– Daging Sapi Paha Belakang Rp 136.800 per kg
– Daging Ayam Ras Rp 36.200 per kg
– Telur Ayam Ras Rp 30.700 per kg
– Cabai Merah Besar Rp 39.800 per kg
– Cabai Merah Keriting Rp 40.100 per kg
– Cabai Rawit Merah Rp 64.200 per kg
– Bawang Merah Rp 39.700 per kg
– Bawang Putih Honan Rp 27.600 per kg