EDISI.CO, BATAM– Harga sejumlah kebutuhan pokok di Kota Batam mengalami kenaikan pada akhir Agustus 2023 ini. Pantauan penulis di Pasar Mega Legenda, Batam Centre, Sabtu (26/8/2023), sejumlah komoditas bahan pokok yang mengalami kenaikan antara lain yakni daging ayam, cabai, bawang merah, bawang putih dan gula pasir.
Wawan, salah satu pedagang ayam potong menyebutkan, kenaikan harga tersebut terjadi sejak sepekan lalu. Ia menyatakan hal ini dikarenakan naiknya harga ayam di tingkat distributor.
“Sudah seminggu lebih naik harganya bang. Sebelumnya Rp36 ribu/kg, sekarang kami jual Rp40 ribu/kg – Rp42 ribu/kg,” ucapnya.
Baca juga: Warga Rempang Risau dengan Tim Terpadu, Pemerintah Diminta Buka Dialog Lebih Dulu
Senada, salah satu pedagang lainnya, Fitri mengungkapkan, komoditas lain yang mengalami kenaikan serupa yakni cabai rawit dari yang sebelumnya Rp42 ribu/kg menjadi Rp46 ribu/kg. Cabai merah Rp60 ribu/kg dari yang sebelumnya Rp57 ribu/ kg.
Suasana di Pasar Mega Legenda, Batam Centre- Edisi/ Irvan F.
Kemudian, cabai hijau Rp48 ribu/kg, bawang merah jawa Rp36 ribu/kg, bawang putih Rp32 ribu/kg, kacang panjang Rp12 ribu/kg serta gula pasir Rp14 ribu/kg – Rp17 ribu/kg.
“Naiknya memang rata-rata antara Rp2 ribu – Rp4 ribu,” kata Fitri.
Kendati demikian, Wawan mengaku pengriman pasokan bahan pokok dari distributor masih aman terkendali.
“Kalau untuk suplai dari distributor alhamdulillah lancar-lancar aja,” ungkapnya.
Penulis: Irvan F